Senin, 28 Oktober 2013

Inilah Rupa Otak Einstein

Penelitian mengungkap bahwa otak Einstein memiliki beberapa perbedaan karakteristik dibanding otak manusia umumnya. Diduga, perbedaan itu berkontribusi pada kecerdasan Einstein. | NMHM, SILVER SPRING, MD
 

KOMPAS.com - Bagi yang belum pernah melihat, gambar di atas menunjukkan otak Albert Einstein. Tahun 1955, setelah Einstein meninggal, ahli patologi dari Princeton University, Thomas Harvey, mengambil otak sang genius itu lewat autopsi. Ia berharap kecerdasan bisa terungkap dengan meneliti otak tersebut.

Beragam penelitian kemudian nyatanya memang mengungkap beberapa keunikan otak Einstein yang diduga terkait dengan kecerdasannya. Tahun 1985, peneliti bernama Marian Diamond mengungkap bahwa otak Einstein memiliki lebih banyak sel glial sehingga organ tersebut mampu bekerja lebih efektif. Hasil penelitian ini menarik namun dianggap kurang dapat dipercaya.

Tahun 1995, penelitian lain mengungkap bahwa memiliki bagian lobus parietal yang ukurannya 15 persen lebih besar dari orang normal dan tidak memiliki celah yang biasanya didapati pada orang umumnya.

Lobus parietal bertanggungjawab pada kemampuan spasial dan matematis. Ukuran yang besar menunjukkan kemampuan matematis yang lebih tinggi. Sementara dengan tak adanya celah, sel-sel dalam lobus parietal otak Einstein mampu berkomunikasi lebih cepat sehingga mendukung kemampuan berpikir.

Tahun 2012, hasil penelitian Dean Falk dari Florida State University dan rekannya menunjukkan bahwa bagian depan otak depan, bagian somatosensori, motor primer, lobus parietal, korteks temporal, dan oksipitalis pada otak Einstein istimewa. Dengan keistimewaan itu, Einstein memiliki kemampuan penglihatan, spasial, dan matematis yang istimewa.

Riset terbaru yang dipublikasikan di jurnal Brain pada 24 September 2013, seperti diberitakan Huffington Post,  kembali mengungkap keunikan otak sang genius. Riset yang juga dilakukan oleh Dean Falk tersebut menemukan bahwa corpus callosum, bagian yang menghubungkan bagian kiri dan kanan otak, unik.

Setelah membandingkan dengan corpus callosum dari 15 pria tua dan 52 pria yang lebih muda yang hidup pada tahun 1905, Falk menemukan bahwa bagian corpus callosum Einstein lebih tebal sehingga mendukung komunikasi antara dua bagian otak yang lebih baik, membuat Einstein punya kecerdasan lebih tinggi.

Temuan Unik, Hukum Universal tentang Kencing Mamalia

Semua mamalia membutuhkan waktu relatif sama untuk kencing, yakni 21 detik. | AFP/Getty Images

KOMPAS.com — Sebuah riset unik mengungkap bahwa mamalia, terlepas dari ukuran tubuh dan besar kecilnya kantung kemih, punya waktu yang sama untuk membuang air kencingnya, yakni butuh 21 detik.

Patricia Yang dari Georgia Institute of Technology di Amerika Serikat seperti diberitakan New Scientist, Kamis (17/10/2013), memaparkan alasan di balik kesamaan yang tampaknya tak masuk akal tersebut.

Yang dan timnya merekam momen saat beragam mamalia, seperti tikus, anjing, kambing, sapi, dan gajah kencing. Mereka juga mencari berbagai video yang ada di situs Youtube untuk membantu.

Tim kemudian menganalisis video dan membandingkan dengan data ukuran kandung kemih, ukuran diameter dan panjang uretra atau saluran kencing, serta massa tubuh. Hasil analisis membuat tim menguraikan alasan di balik waktu kencing yang hampir sama antar-mamalia.

Gajah, menurut tim, memang memiliki kandung kemih dan volume air kencing yang lebih besar. Namun, mamalia itu mampu mengeluarkan urine dalam waktu yang sama dengan hewan kecil karena ukuran uretra yang besar dan panjang, berdiameter 10 cm atau sebesar pipa dan panjang 1 meter.

Ukuran uretra yang panjang membuat gajah menerima efek gravitasi lebih besar. Karena pengaruh gravitasi itu, air kencing bergerak lebih cepat. Hasilnya, kandung kemih juga lebih cepat kosong.

Hewan berukuran sedang, seperti anjing dan kambing, punya ukuran uretra lebih pendek dan kecil. Dengan logika sederhana, seharusnya kelompok hewan ini kencing lebih cepat, tapi temuan menunjukkan hal berbeda.

Anjing dan kambing juga punya waktu kencing sama dengan gajah. Sebabnya, ukuran uretra yang lebih kecil membuat gravitasi yang diterima juga lebih kecil. Akibatnya, air kencing bergerak lebih lambat.

Pada mamalia kecil, seperti tikus, gravitasi memainkan peran lebih sedikit. Keluarnya air kencing lebih banyak dipengaruhi oleh kekentalan dan tegangan permukaan. Hal itulah yang menyebabkan kencing pada hewan tersebut bukan berupa aliran tetapi tetesan.

Jadi, dari penelitian ini, kita bisa menyimpulkan bahwa waktu kencing mamalia dipengaruhi oleh beberapa hal, terutama ukuran kantung kemih, ukuran uretra, serta gravitasi. Ukuran tubuh tidak memengaruhi.

Sumber: Kompas.com

Galaksi Terjauh di Jagat Raya Ditemukan

Ilustrasi galaksi z8_GND_5296, galaksi terjauh di semesta. | BBC

KOMPAS.com - Tim astrinom internasional menemukan galaksi yang paling jauh di jagat raya.

Galaksi tersebut berjarak 30 miliar tahun cahaya dari Bumi dan membantu astronom memahami apa yang terjadi sesaat setelah Dentuman Besar atau Big Bang.

Galaksi tersebut ditemukan lewat hasil analisis data Teleskop Hubble. Sementara, jaraknya dikonfirmasi dengan teleskop yang berbasis di Observatorium Keck, Hawaii.

Penemuan galaksi ini dipublikasikan di jurnal Nature.

Karena lamanya cahaya bergerak di antariksa mencapai Bumi, astronom memperkirakan bahwa galaksi itu berasal dari masa 13,1 miliar tahun lalu. Jaraknya kini 30 miliar tahun cahaya karena semesta terus mengembang.

Pimpinan tim penelitian, Steven Finkelstein dari University of Texas di Austin, mengatakan, "Ini adalah galaksi paling jauh yang kami konfirmasi. Kita melihat galaksi ini seperti 700 juta tahun setelah Big Bang."

Galaksi itu sendiri dinamai z8_GND_5296.

Astronom mengukur jarak galaksi tersebut dengan menganalisis warnanya.

Karena semesta mengembang dan setiap benda menjauhi manusia, gelombang cahaya juga merenggang. Hal ini membuat suatu obyek lebih merah dari yang sebenarnya.

Astronom menyusun tingkat perubahan warna menjadi merah itu dalam sebuah skala yang disebut redshift.

Astronom menemukan, redshift galaksi itu adalah 7,51. Ini lebih besar dari redshift galaksi yang dianggap terjauh sebelumnya, 7,21.

Angka tersebut membuat galaksi ini ditetapkan sebagai yang terjauh untuk saat ini.

Galaksi itu sendiri sangat kecil, hanya 1-2 persen massa Bimasakti dan kaya unsur berat.

Namun demikian, galaksi itu punya karakteristik yang mengejutkan, mampu mengubah debu menjadi bintang baru dalam kecepatan yang mengagumkan, ratusan kali lebih cepat dari Bimasakti.

Ini adalah galaksi berjarak jauh kedua yang punya tingkat produksi bintang mengagumkan.

Finkelstein mengatakan, "salah satu yang menarik saat mempelajari semesta adalah mempelajari yang ada di batas-batas dan bahwa mereka mengungkapkan sesuatu tentang proses fisika apa yang mendominasi pembentukan dan evolusi galaksi."

"Yang mengagumkan dari galaksi ini bukan hanya jaraknya, ini juga istimewa," katanya.

Meski demikian, dalam beberapa tahun ke depan, dengan James Webb Sace Telescope milik NASA, astronom pasti dapat menemukan galaksi yang lebih jauh.

Menanggapi hasil riset ini, Alfonso Aragon-Salamanca dari University of Nottingham, mengungkapkan bahwa temuan ini sangat penting namun pencarian harus terus dilanjutkan.

"Semakin jauh kita mengeksplorasi, semakin dekat kita menuju penemuan bintang pertama yang terbentuk di semesta," katanya seperti dikutip BBC, Rabu (23/10/2013).

Namun, Stephen Serjeant dari Open University menuturkan bahwa analisis redshift untuk menentukan jarak galaksi menantang. Tapi, banyak klaim galaksi terjauh setelah dianalisis lagi ternyata berada lebih dekat dari yang diduga.

Sumber: Kompas.com

Apa yang Paling Membuat Indonesia Dikenal Dunia?


Sebuah peta mengungkap keunikan setiap negara di dunia. Peta mengungkap bahwa Inggris dieknal nomor satu dalam gerakan fasis sementara Amerika Serikat dikenal sebagai negara dengan peraih nobel terbanyak. | thedogdiaries.com

KOMPAS.com — Apa yang membuat Indonesia menjadi nomor satu di dunia? Sebuah peta yang dimuat di thedoghousediaries.com mengungkapnya.

Peta itu dibuat dengan mengumpulkan beragam data dari beragam sumber, termasuk dari Bank Dunia dan Guinness Book of Records.

Dog House Diary sendiri adalah sebuah situs yang dikembangkan oleh tiga sekawan bernama Will Samari, Rafaan Anvari, dan Ray Yamartino.

Dari peta tersebut terungkap bahwa Indonesia menjadi nomor satu karena faktor geologinya, spesifiknya soal gunung api.

Hal ini memang masuk akal. Pasalnya, Indonesia memang dikenal dunia karena letusan besar gunung apinya.

Tercatat, Indonesia sekitar 75.000 tahun lalu, Gunung Toba, berada di wilayah yang kini Sumatera, meletus. Letusan diduga sampai memusnahkan banyak spesies hewan.

Letusan lain adalah Tambora di Sumbawa pada tahun 1815. Letusan gunung ini terdengar hingga Sumatera dan abunya membuat wilayah Eropa dan Amerika Utara tak mengalami musim panas.

Letusan besar lain adalah Krakatau pada tahun 1883. Akibat letusan Krakatau, dunia sempat gelap selama dua setengah hari.

Baru-baru ini, diduga Gunung Samalas di Nusa Tenggara Barat juga bertanggung jawab pada letusan misterius tahun 1257. Letusan Samalas lebih besar dari letusan Tambora.

Hingga saat ini, banyak gunung di Indonesia yang masih aktif. Sebut saja Merapi dan Anak Krakatau.

thedogdiaries.com Peta yang dibuat oleh thedogdiaries.com mengungkap bahwa Indonesia dikenal karena gunung apinya. Masuk akal, letusan gunung api besar banyak terjadi di wilayah Indonesia.

Sementara itu, negara tetangga Indonesia juga punya kekhasan masing-masing yang membuatnya memimpin.

Malaysia dikenal karena goanya. Thailand dikenal sebagai negara pengekspor beras. Sementara Vietnam dikenal sebagai negara dengan pertumbuhan ekonomi tinggi.

Negara-negara lain di luar ASEAN juga punya kekhasan. Belanda dikenal sebagai negara dengan rata-rata tinggi badan manusia tertinggi. Perancis dikenal dengan wisatanya.

Yang unik, India dikenal dengan filmnya, Spanyol dikenal dengan kokainnya, dan Kanada dikenal sebagai penghasil sirup mapel.

Sumber: Kompas.com

Alasan Kenapa Kaki dan Ketiak Gampang Geli

ketiak
BeritaUnik.net – Ketiak dan telapak kaki hampir sebagian besar orang menjadi bagian tubuh yang paling tidak tahan geli. Kenapa dua bagian ini paling sensitif dan tidak tahan jika digelitik atau disentuh?
Beberapa orang mungkin memiliki bagian sensitif yang berbeda, karena pada titik tersebut menghasilkan refleks geli dengan derajat yang bervariasi atau bahkan tidak sama sekali. Seseorang mungkin memiliki daerah sensitif dimana orang lain tidak merasakan apapun.
Telapak kaki dan ketiak merupakan dua daerah dalam tubuh yang paling sensitif bagi kebanyakan orang. Hal ini karena pada telapak kaki memiliki konsentrasi Meissner’s corpuscles yang lebih tinggi. Ujung dari saraf ini akan membuat telapak kaki memiliki kadar geli yang lebih tinggi daripada bagian tubuh lainnya, seperti dikutip dari health.
Biasanya tempat yang paling geli adalah tempat yang sangat rentan terhadap serangan, setidaknya di sekitar bagian atas tubuh. Pada bagian ketiak mengandung pembuluh darah dan arteri, serta memungkinkan akses leluasa ke jantung karena tulang rusuk sangkar tidak lagi memberikan perlindungan kepada rongga dada di sekitar ketiak.
Hal yang sama juga berlaku pada bagian tubuh yang geli lainnya seperti leher. Karena tidak ada perlindungan dari tulang, maka secara otomatis seseorang akan bereaksi ketika daerah tersebut disentuh oleh orang lain. Sebagai tambahan, saraf reseptor yang dekat dengan permukaan kulit akan membuat sensitifitasnya makin tinggi.
Selain itu, leher juga mengandung bagian-bagian penting. Seperti karotid yang akan memasok darah ke otak serta batang leher yang membawa udara ke paru-paru juga terletak dibagian depan leher.
Peneliti juga menunjukkan bahwa cerebellum (otak kecil), yang merespons sentuhan akan menunjukkan aktivitas yang lebih saat diberi sentuhan yang mendadak dibandingkan dengan sesuatu yang telah diantisipasi. Jika otak sudah bisa mengenali sentuhan yang akan datang, hal ini akan membuat saraf respons tidak terlalu intens. Makanya seseorang tidak akan pernah berhasil menggelitik diri sendiri.
Seseorang yang tertawa saat digelitik dipengaruhi oleh faktor sosial, karena orang akan tertawa jika yang melakukan sentuhan tersebut adalah seseorang yang dekat atau sudah merasa nyaman satu sama lain seperti orang tua, sahabat, atau teman. Namun, jika yang melakukannya adalah orang lain, responsnya bukan tertawa tapi bisa saja menjadi marah

10 Gitar Termahal di Dunia Beserta Pemiliknya


Inilah 10 Gitar Termahal di dunia, berikut gambar dan harga juga nama-nama pemiliknya:
10. 1949 Fender Broadcaster prototype

Price $375,000
9. Eric Clapton’s Gold Leaf Stratocaster

Price $455,550
8. George and John’s 1964 Gibson SG

Price $570,000
7. “Lenny” – Stevie Ray Vaughan’s 1965 Fender Composite Stratocaster

Price $623,500
6. Eric Clapton’s C.F. Martin & Co., circa 1939

Price $791,500
5. Eric Clapton’s 1964 Gibson ES0335 TDC

Price $847,500
4. Blackie – Stratocaster hybrid

Price $959,500
3. Bob Marley’s Custom made Washburn 22 series Hawk

estimated Price $1.2 to 2 million
2. Jimi Hendrix’s 1968 Stratocaster

Estimated Price $2 million
1. Reach out to Asia Fender Stratocaster

Price $3.7 million

Sumber: http://www.beritaunik.net

7 Penemuan yang Banyak Menyebabkan Kematian

1. Atomic Bomb

Bom atom adalah salah satu tipe reaksi nuklir dan mempunyai daya pemusnah yang dahsyat. Sebuah bom mampu memusnahkan sebuah kota. Senjata nuklir telah digunakan hanya dua kali dalam pertempuran.
Semasa Perang Dunia II oleh Amerika Serikat terhadap kota-kota Jepang, Hiroshima dan Nagasaki dengan korban sebanyak 140.000 orang di Hiroshima dan 80.000 di Nagasaki pada akhir tahun 1945. Pada masa itu daya ledak bom atom yang dijatuhkan di Hiroshima dan Nagasaki sebesar 20 ribuan ton.
Sedangkan bom atom sekarang ini berdaya ledak lebih dari 70 jutaan ton. Masa fissile material (uranium yang diperkaya atau plutonium) dirancang mencapai supercritical mass.
Untuk membentuk reaksi berantai adalah dengan menabrakkan sebutir bahan sub-critical terhadap butiran lainnya (the “gun” method), atau dengan memampatkan bulatan bahan sub-critical menggunakan bahan peledak kimia sehingga mencapai tingkat kepadatan beberapa kali lipat dari nilai semula. (the “implosion” method).
2. TNT (Trinitrotoluene)

Trinitrotoluene (TNT, atau Trotyl) adalah kristalin aromatic hydrocarbon berwarna kuning pucat yang melebur pada suhu 354 K (178 °F, 81 °C). Trinitrotoluene adalah bahan peledak yang digunakan sendiri atau dicampur, misalnya dalam Torpex, Tritonal, Composition B atau Amatol. TNT dipersiapkan dengan nitrasi toluene C6H5CH3; rumus kimianya C6H2(NO2)3CH3, and IUPAC name 2,4,6-trinitrotoluene.
3. Guillotine
Guillotine menjadi terkenal pada Revolusi Perancis. Nama Guillotine diambil dari nama Joseph Ignace Guillotin (1738 – 1814), orang yang pertama kali menyarankan alat ini sebagai alat eksekusi.

Pada tanggal 25 April 1792, Nicolas Jacques Pelletier adalah korban pertama guillotine. Secara total pada Revolusi Perancis puluhan ribu orang dieksekusi. Di Paris sendiri, diperkirakan 40.000 orang dibunuh dengan guillotine, antara lain Raja Louis XVI dan istrinya Marie Antoinette.
Guillotine dirancang untuk membuat sebuah eksekusi semanusiawi mungkin dengan menghalangi sakit sebanyak mungkin. Terdakwa disuruh tidur tengkurap dan leher ditaruh di antara dua balok kayu di mana di tengah ada lubang tempat jatuhnya pisau. Pada ketinggian 7 meter, pisau dijatuhkan oleh algojo dan kepala terdakwa jatuh di sebuah keranjang di depannya.
Pemenggalan kepala dengan guillotine hanya berlangsung beberapa detik saja. Eksekusi dengan guillotine kala itu menjadi tontonan umum, tetapi kemudian guillotine ditaruh di dalam penjara karena dianggap kejam.
Terdakwa terakhir yang dihukum mati dengan alat ini adalah Hamida Djandoubi. Ia dieksekusi di Marseille pada tanggal 10 September 1977.
4. Automatic Rifle

Jenderal Manuel Mondragon menciptakan senapan otomatis pertama di dunia pada tahun 1887. Beberapa keturunannya adalah AK-47, M16A1, dan M-14. Khusus untuk AK-47, senjata ini adalah tipe yang paling banyak digunakan oleh para teroris.
5. Agent Orange
Agent Orange adalah julukan yang diberikan untuk herbisida dan defolian yang digunakan oleh Militer Amerika Serikat dalam peperangan herbisida (herbicidal warfare) di Vietnam 1961 hingga 1971.

Tong-tong bergaris-garis oranye berukuran 55 galon AS, kira-kira adalah campuran 1:1 dari dua herbisida fenoksi dalam bentuk ester, 2,4-dichlorophenoxyacetic acid (2,4-D) dan 2,4,5-trichlorophenoxyacetic acid (2,4,5-T).
Bila disemprotkan kepada tanaman-tanaman berdaun lebar, mereka merangsang pertumbuhan yang cepat dan tidak terkendali dan akhirnya merontokkan daun-daunnya.
Bila disemprotkan pada tanaman-tanaman seperti gandum atau jagung, ia secara selektif akan mematikan. Hanya tanaman di ladang ilalang yang relatif tidak terpengaruh.
Bayangkan jika terkena manusia, Agent Orange dapat mengakibatkan risiko berbagai tipe kanker dan cacat genetis.
Warga Vietnam korban Agent Orange:

Berikut salah satu cuplikan dokumenter yang beritaunik dapatkan via Youtube:
6. Freon/CFCs Ilmuwan Thomas Midgley menemukan freon CFC pada tahun 1930. Pembuatan CFC dihentikan pada tahun 1995 karena kerusakan lapisan ozon yang disebabkan CFC.

Setelah CFC dilarang digunakan, penggunaan amonia meluas, lalu diikuti dengan propana dan butana yang kurang korosif, juga isobutana yang saat ini digunakan secara luas.
Jenis fluida lainnya yang dapat digunakan sebaga refrigeran adalah karbon dioksida, hidrogen, helium, dan nitrogen. Pada umumnya digunakan dalam industri yang menyediakan teknologi pendingin yang menggunakan gas-gas tersebut.
7. Gas Sarin
Pada tahun 1938, kimiawan Jerman Dr Gerhard Schrader menemukan gas sarin pertama kali. Saat ini, sarin diklasifikasikan sebagai senjata pemusnah massal oleh PBB.

Sarin menyerang sistem saraf, awalnya hanya menyebabkan pilek dan sesak di dada kemudian korban mengalami kesulitan bernapas, menjadi mual, dan mulai meneteskan air liur.
Korban terus kehilangan kendali atas semua fungsi tubuh, diikuti oleh kejang kejang dan koma. Jika penangkal tidak diberikan dengan cepat maka si korban akan mati secara tragis.

Sumber: http://www.beritaunik.net